Pasar Godong Kebobolan



Segrobogan - Minggu 03/07/2016, sekitar pukul 19.30 terjadi pembobolan di pasar Godong. Sontak menggegerkan warga Godong dan sekitarnya, terutama bagi warga pemilik kios dalam pasar. Petugas keamanan pasar yang sedan berleliling memergoki adanya pencuri yang menyelinap didalam pasar dengan membawa parang. Karena merasa si pencuri nekat mengacungkan parang, petugaspun mundur untuk melapor polisi dipos jaga yang saat itu bertugas mengamankan arus mudik.  Petugas langsung penuju ke lokasi kejadian, untuk menyisir disetiap gang dari lantai 1 hingga lantai 2. Penyisiran dilakukan dari pihak kepolisian dan koramil

Pelaku diperkirakan hanya sendiri dengan pembawa parang, hinnga tengah malam tadi pun pencuri belum juga ditemukan dan petugas masih pelakukan penyisiran.

Dalam beberapa hari ini pasar godong memang kebobolan. Pedagang yang kebobolan tersebut menjelaskan pencurian ini sudah terjadi sejak rabu lalu. Kebanyakan barang yang diambil adalah rokok,uang dan pakaian.



Kini Para pedagan dan warga berharap, petugas kepolisian dan koramil, agar segera menangkap pencuri tersebut. Kini Pedagang pasar Godong harus lebih waspada.


EmoticonEmoticon